Dari segi desainnya memang HTC Desire 326G mirip dengan smartphone yang dirilis oleh HTC yang lain. Ciri khas tersebut misalkan dengna adanya 2 speaker grill yang terletak dibawah serta diatas layar. Walaupun begitu, tidak diketahui apakah smartphone ini akan hadir dengan HTC BoomSound apa tidak. Penasaran dengan kelebihan dan kekurangan HTC Desire 326G? Simak review dibawah ini :
Review HTC Desire 326G
Spesifikasi HTC Desire 326G
Dikutip dari wantekno, HTC Desire 326G hadir dengan resolusi WVGA yaitu 854 x 480 piksel. Untuk ukuran layarnya sendiri HTC Desire 326G berukuran 4,5 inci. Layar ini juga telah menggunakan teknologi IPS dengan kerapatan layar hingga 218 ppi.Sistem operasi HTC Desire 326G sudah menggunakan Android KitKat dengan UI khas HTC yaitu Sense UI. Untuk kelas menengah memang spesifikasi HTC Desire 326G bisa dibilang standard. Karena menggunakan prosesor Quad Core dengan kecepatan 1,2 GHz. Dengan RAM sebesar 1GB. Tapi ini termasuk terobosan bagi HTC, karena untuk ukuran HTC spesifikasi dan harganya juga sudah sangat baik.
Memori internal HTC Desire 326G terbilang standard yakni 8GB. Meskipun demikian tetap ada dukungan slot microSD. Jaringannya menggunakan 3G dan kebawah, dan belum menggunakan jaringan 4G LTE. Dari dulu memang kualitas kamera HTC tak perlu diragunakan lagi. Misalkan saja kamera HTC Desire 326G dibekali dengan resolusi 8MP serta 2MP untuk kamera depan. Sayangnya kapasitas baterai HTC Desire 326G hanya 2000 mAh saja. Harga HTC Desire 326G diperkirakan sekitar 2 jutaan rupiah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Memberikan Tanggapan Tentang artikel di blog ini :) Dengan bahasa yang sopan dan santun. Dan Anda juga bisa merequest artikel di blog ini