Jaringan yang digunakan oleh Samsung Galaxy Grand Prime menggunakan 3G dan 2G atau HSDPA, kedua jaringan tersebut dapat mengkoneksikan smartphone dengan paket data internet, sehingga kita akan lebih mudah dalam mengakses informasi terkini. Penasaran dengan spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Grand Prime ? Simak ulasan dibawah ini :
Spesifikasi dan Harga Galaxy Grand Prime
Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Prime |
Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Prime
Model | Galaxy Grand Prime G530 |
Ukuran (L x W x H cm) | 14.48 x 7.21 x 0.86 cm |
Berat (kg) | 0.156 kg |
Warna | Black |
Ukuran Layar (in) | 5.0 |
Hard Disk | 8 |
RAM | 1 |
Kecepatan CPU | 1.20 |
Megapiksel | 8.0 |
Sistem Operasi | Android |
Garansi produk | Garansi Resmi Samsung 1 Tahun |
Kapasitas Penyimpanan | 8 |
Fitur Tampilan | HD |
Input | 3.5mm jack |
Koneksi Nirkabel | Bluetooth|WiFi|3G |
Resolusi Layar | 540 x 960 |
Tipe Baterai | Li-Ion2600 |
SIM | 2 |
Tipe Processor | Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 |
Sistem Operasi | Android Kitkat |
Review Samsung Galaxy Grand Prime
Memori internal Samsung Galaxy Grand Prime sebesar 8GB cukup besar memang, jika masih kurang tersedia slot microSD hingga 64 GB! Serta RAM 1GB membuat performa Samsung Galaxy Grand Prime dapat diandalkan. Selain itu prosesor Samsung Galaxy Grand Prime menggunakan Quad Core yang dapat melaju kencang hingga kecepatan 1,2 GHz.Sistem Operasi Samsung Galaxy Grand Prime
Untuk sistem operasi Samsung Galaxy Grand Prime memang belum menggunakan Android versi terbaru yaitu Android L atau Android Lollipop, tetapi Samsung Galaxy Grand Prime termasuk telah menggunakan OS yang lumayan baru yaitu Android KitKat.Kamera Samsung Galaxy Grand Prime
Dilengkapi dengan dual kamera yang memiliki resolusi sangat mumpuni, yaitu kamera belakang Samsung Galaxy Grand Prime memiliki resolusi 8MP yang dapat menjepret gambar diresolusi 3264 x 2448 piksel, tentunya dengan resolusi kamera lebih besar akan menghasilkan kualitas ukuran foto yang besar dan baik pula.Tidak lupa fitur-fitur lain juga ditambahkan seperti touch focus, LED Flash, dan Geo Tagging, dengan segudang fitur ini tidak perlu ragu lagi akan kualitas foto yang akan dihasilkan. Selain dapat menjepret foto kamera Samsung Galaxy Grand Prime juga dapat digunakan untuk merekam video dengan kualitas HD 1080p. Untuk kamera depan sendiri Samsung Galaxy Grand Prime dibekali dengan kamera beresolusi 5MP, sangat cukup untuk berfoto selfie ataupun panggilan video.
Kapasitas Baterai Samsung Galaxy Grand Prime
Samsung Galaxy Grand Prime dilengkapi dengan kapasitas baterai yang cukup mumpuni yaitu 2600 mAh. Dengan kapasitas ini Samsung Galaxy Grand Prime dapat bertahan lama di jaringan 2G , 17 jam untuk jaringan 3G, serta dapat memutar musik hingga 75 jam.Kelebihan Samsung Galaxy Grand Prime
- Layar berukuran 5 inci sehingga nyaman untuk nonton film
- Dual SIM
- Android KitKat
- Prosesor Snapdragon Quad Core
- Kamera utama 8 MP dapat merekam video HD 1080p
- Kamera depan 5MP
- Kapasitas baterai lumayan 2600 mAh
Kekurangan Samsung Galaxy Grand Prime
- Tidak adanya LED Notifikasi
- Layar belum beresolusi Quad HD
Harga Samsung Galaxy Grand Prime
Untuk harga sendiri Samsung Galaxy Grand Prime dijual dikisaran harga RP 2.335.000, untuk brand sekelas Samsung harga tersebut cukup murah dengan kualitas yang lumayan mumpuni. Secara keseluruhan Grand Prime cukup rekomended.
Harga Samsung Galaxy Grand Prime |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan Memberikan Tanggapan Tentang artikel di blog ini :) Dengan bahasa yang sopan dan santun. Dan Anda juga bisa merequest artikel di blog ini